Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan Prabowo Subianto perlu maju menjadi calon presiden pada Pilpres 2024. Menurutnya, Indonesia perlu dipimpin oleh Prabowo guna menyelamatkan aset bangsa dan negara.
Muzani bicara demikian saat menghadiri Rakorda Partai Gerindra Provinsi Sumatera Selatan, Senin kemarin (1/11/2021).
“Kami meminta termasuk Gerindra Sumsel beliau maju dalam Pilpres 2024. Salah satu maksudnya adalah menyelamatkan aset bangsa dan negara,” kata Muzani mengutip Antara.
Semua fasilitas yang dibangun oleh Pemerintahan Jokowi, kata dia, harus berfungsi agar perekonomian negara lebih bergairah dan rakyat bisa lebih sejahtera di masa depan.Muzani mengatakan bahwa perjuangan Gerindra di Pilpres 2024 adalah meraih kekuasaan demi kemaslahatan dan keselamatan bangsa termasuk aset-asetnya.
Demi merealisasikan itu, Muzani mengatakan Prabowo memiliki kemampuan itu jika menjadi presiden Indonesia berikutnya.
“Dalam pandangan kami yang memiliki kemampuan untuk itu adalah Pak Prabowo. Sudah relevan dengan apa yang diinginkan masyarakat Sumsel melalui DPD Partai Gerindra agar Prabowo maju pada 2024,” ujarnya.
Dia mengatakan itu saat menghadiri Rakorda Partai Gerindra Sulsel pertengahan Oktober lalu.Sebelumnya, Muzani juga menyampaikan bahwa Prabowo Subianto bakal menjadi calon presiden yang diusung Gerindra pada Pilpres 2024 mendatang.
Namun, beberapa hari kemudian, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan belum ada pembicaraan resmi ihwal tokoh yang diusung sebagai calon presiden.
Meski demikian, dia mengatakan 12 pengurus tingkat provinsi ingin Prabowo Subianto menjadi calon presiden. (dilansir dari CNNIndonesia, 2/11/2021) RM.