Sukabumi-SarabaNews.com.
Hingga Senin (27/9/2021) dini hari, anggota PP melakukan razia dan penyisiran di sepanjang Jalan Lingkar Selatan. Puluhan anggota PP dengan menggunakan sepeda motor, juga mendatangi Pos BPPKB Banten yang berada di Lembursitu, Sukabumi.
“Kejadiannya sekitar pukul 23.00 WIB. Puluhan massa yang memakai atribut PP merusak Pos BPPKB Banten yang ada di dekat Terminal Lembursitu,” ujar Dede menerangkan kepada wartawan.
Dede menambahkan, dirinya tidak mengetahui apakah dalam pos tersebut ada anggota BPPKB Banten, atau tidak. Dirinya mengaku, hanya bisa melihat dari kejauhan massa menghancurkan mulai dari atap hingga dinding pos tersebut.
Sementara itu, Budi (40) yang mengaku sebagai warga sekitar lokasi kejadian, mengatakan usai melakukan perusakan Pos BPPKB Banten, massa lalu pergi ke arah utara menuju Jalan Lingkar Selatan Sukabumi.